Mohon untuk bersikap bijak dalam setiap menyikapi infomasi dan berita yang beredar di internet karena tidak semua berita itu benar, terkadang di salah gunakan oknum tertentu untuk membuat kekacauan dan fitnah

Peletakan Batu Pertama Kegiatan TMMD Ke-108 di Raja Ampat, Ini Kata Danrem 181/PVT!

BARITORAYAPOST.COM (Raja Ampat) - Berkunjung dan melihat langsung tempat kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kampung Warsambin Distrik Teluk Mayalibit Kabupaten Raja Ampat, Danrem 181/Praja Vira Tama (PVT) Brigjen TNI Yulius Selvanus mengatakan kegiatan TMMD yang dilaksanakan ini berupa fisik dan non fisik.

Dalam kunjungan yang dirangkai dengan peletakan batu pertama ini Danrem 181/PVT Brigjen TNI Yulius Selvanus di dampingi oleh Dandim 1805/ Raja Ampat, Letkol Inf. Josep Paulus Kaiba, Kapolres Raja Ampat AKBP Andre J.W. Manuputty SIK , Danposal Raja Ampat, Mayor (L) Iswahyudi Utari, Ketua DPRD Raja mpat, Abdul Wahab Warwey, Asisten I Pemkab Raja Ampat Muhiddin Umalelen.

"Kegiatan TMMD ke- 108 Tahun Anggaran 2020, pembangunan fisiknya  ada 4 unit rumah tinggal, satu unit MCK dan satu unit Sekolah PAUD yang dibangun di Kampung Warsambin." Jelas Danrem saat diwawancari sejumlah media di Kampung Warsambin, Selasa (30/06/2020).

Untuk non fisik, Lanjut Danrem, akan dilakukan bela negara serta pencerahan dan edukasi tentang Covid-19, yang saat ini sudah dilakukan juga oleh Pemkab Raja Ampat.

Kegiatan ini berjalan selama satu bulan dan rencananya pada tanggal 30 Juli 2020 akan ditutup oleh Pangdam XVIII/Kasuari.


"Kami berharap, semua TNI-Polri dan Pemerintah Daerah serta semua komponen agar dapat bersinergi untuk membangun masyarakatnya walaupun ditengah wabah Covid-19 saat ini, kita harus tetap produktif dan tetap mengutamakan kepentingan masyarakat, baik itu kesejahteraan maupun Kesehatanya." cetusnya.

Danrem juga menambahkan, dua  hal tersebut harus berjalan bukan hanya urusan soal Covid-19 saja, tapi kesehatan dan kesejahteraan ekonomi rakyat juga mesti di perhatikan.

“Hal tersebut harus jadi tolak ukur Pemerintah Daerah, TNI- Polri dan elemen-elemen lainnya” Pugkas Danrem. (Pendam XVIII/Kasuari/Red/BRP).

Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan, Polsek Jabiren Raya Gencar Lakukan Sosialisasi

BARITORAYAPOST.COM (Pulang Pisau) - Untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan Kapolsek Jabiren Raya beserta personilnya gencar melakukan sosialisasi karhutla kepada masyarakaan Kecamatan Jabiren Raya Kabupaten Pulang Pisau, Kalteng, Senin (03/08/2020) pukul 09.00 WIB.

Kepada warga disampaikan agar tidak membakar hutan dan lahan, selain merusak ekosistem hewan dan tumbuhan kebakaran juga dapat menggangu kesehatan manusia melalui asap karhutla.



Kapolres Pulang Pisau, AKBP Yuniar Ariefianto, S.H.,S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Jabiren Raya Ipda Sumijiarto menjelaskan pihaknya menghimbau seluruh masyarakat di wilayahnya masing- masing agar tidak membakar hutan dan lahan.

“Kami mengharapkan kepada masyarakat akan sadar bahwa dalam melakukan pembakaran hutan dan lahan ada hukum dan sanksi pidananya, hal tersebut dapat diancam hukuman penjara, maka jangan melakukan hal yang merugikan diri sendiri maupun orang lain,” pungkas Ipda Sumijiarto.(Fdt/Humaspol/BRP).

Perkuat Sinergitas, Polres Kobar Inisiasi Pembagian Masker Berlogo TNI - Polri

BARITORAYAPOST.COM (Pangkalan Bun) - Situasi keamanan dan kenyamanan masyarakat tidak terlepas dari peran TNI-Polri. Hal ini membuktikan sinergitas dan soliditas TNI-Polri dapat dirasakan dengan baik oleh masyarakat. 

Apalagi menyikapi keadaan pandemi yang masih terus berlangsung hingga saat ini dan juga untuk penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) didalam pelaksanaan tugas sehari-hari, TNI-Polri bahu membahu melayani masyarakat. 

Terhadap hal ini, Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Dharma Ginting melalui Wakapolres Kompol Boni Ariefianto membagikan masker seragam TNI-Polri sebagai dukungan kepada personil TNI-Polri dalam upaya mengantisipasi pencegahan covid-19.


Wakapolres menyerahkan masker berlogo TNI-Polri kepada personil TNI bail di Kodim 1014 Pbun, Kompi Raider, TNI AU, TNI AL, Satbrimobda Kompi 2 Kalteng dan Denpom AD dengan total keseluruhan sebanyak 447 masker.

“Pembagian masker seragam TNI-Polri kepada personil TNI di Kobar yang akan digunakan oleh personil TNI dan Polri dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.” ucap Boni, Senin (3/8/2020) saat membagikan masker.

Selain itu juga, menurutnya bahwa penggunaan masker ini, dalam rangka penerapan Adaptasi Kebiasaan Baru serta menjadi tauladan bagi personil TNI-Polri dalam pelaksanaan tugasnya. Dimana dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ditengah- tengah masyarakat.

"Harapannya, dengan kegiatan ini, sinergitas TNI - Polri semakin solid kedepannya dalam mengemban tugas demi kesejahteraan rakyat Indonesia," tandasnya.(dns/Humaspol/BRP).

Polsek, Koramil dan BPBD Kecamatan Seruyan Tengah Semprot Sekolah dengan Desinfektan

BARITORAYAPOST.COM (Seruyan) - Personel Polsek Seruyan Tengah, Koramil 1015-17 Rantau Pulut dan BPBD Kecamatan Seruyan Tengah terus melakukan upaya untuk mencegah penularan Covid-19  terhadap masyarakat, khususnya di SDN Negeri 2 Kecamatan Seruyan Tengah Kabupaten Seruyan Provinsi Kalteng.

"Penyemprotan ini merupakan salah satu upaya kita untuk memutus penyebaran Covid-19 di Kecamatan Seruyan Tengah,” ujar Kapolsek Seruyan Tengah Iptu Robertus Sonny AW, S.Sos mewakili Kapolres Seruyan AKBP Agung Tri Widiantoro, S.I.K., M.H, Senin (3/8/2020) pukul 09.00 WIB.

Tambahnya, kami terus mengimbau agar seluruh masyarakat Kecamatan Seruyan Tengah tetap menerapkan dan mematuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, menjaga jarak serta rajin mencuci tangan dengan sabun serta air mengalir.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan Polres Seruyan dan jajaran bersama instansi terkait sebagai upaya bersama-sama memutus rantai penyebaran Covid 19 di Kabupaten Seruyan. (4121f/Humaspol/BRP).

"TNI SAHABAT PELAJAR" DI ERA NEW NORMAL

BARITORAYAPOST.COM (Talaud) - "Berlokasi di desa Alude Kec. Kalongan, tepatnya Tepi pantai desa Alude, Babinsa  Koramil 1312-02/LIRUNG, Serka Hotman Taruh melaksanakan kegiatan "TNI SAHABAT PELAJAR" guna membantu para Guru dalam mengawasi proses belajar dan mengajar dengan sistim kelompok/Tatap muka langsung Siswa dan Guru, Khususnya siswa-siswi  SMP Neg. 1 LIRUNG yang yang berdomisili di Desa Alude Kec. Kalongan, Sabtu (1/8).

Walaupun di tengah mewabahnya virus corona (Covid-19), namun aktivitas pendidikan sudah mulai dilaksanakan sehingga pada kesempatan yang ada, Babinsa sebagai Apkowil berkwajiban memberikan himbauan dan sosialisasi kepada para siswa/siswi dan Guru-guru untk tetap mematuhi himbauan pemerintah yang telah diatur melalui Maklumat Bupati Kab. Kepl Talaud khususnya di lingkungan sekolah/Pendidikan untuk tetap dan wajib memakai MASKER, cuci tangan dan jaga jarak selama pelaksanaan kegiatan belajar dan mengajar demi menghindari Terjangkitnya Covid-19 di lingkungan sekolah.



Demkian yang disampaikan oleh PLH. Danramil 1312-02/LIRUNG, Senin (3/8).

Kegiatan "TNI SAHABAT PELAJAR" di lingkungan sekolah Khususnya SMP Neg. 1 LIRUNG yang dilaksanakan oleh Serka Hotman Taruh, dalam rangka mengawasi pelaksanaan kegiatan belajar dan mengajar dengan sistim Luring mendapat sambutan yang baik dari pihak sekolah dan siswa-siswi dengan harapan apa yang telah disampaikan oleh Bapak Babinsa khususnya tentang bagaimana cara penanggulangan dan menghindari terhadap penyebaran virus corona (covid-19) di lingkungan sekolah, dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid19 benar-benar dapat dilaksanakan oleh para siswa/siswi maupun guru dengan baik, ungkap Guru Pengawas, Ibu Delweis Bawowo, S.Pd).

Kegiatan pengawasan proses belajar dan mengajar dengan sistem Kelompok kepada para siswa-siswi SMP Neg.1 LIRUNG berlangsung dengan tertib, lancar dan aman dan dilaksanakan sesuai dengan Protokol Kesehatan. (Red).
Back To Top