Berita Anda, Halo Pengunjung blog dimanapun anda berada semoga kalian tetap dalam keadaan sehat, saat ini anda sedang membaca Artikel dengan judul Cara Membuat Menu Popup Dengan Android Studio, semoga bermanfaat dan selamat membaca
Halo sobat sekalian kali ini saya ingin membagikan sebuah tutorial untuk anda yang sedang belajar membuat aplikasi android dengan Android Studio. Seperti judul di atas yang akan saya bagikan adalah Cara Membuat Menu popup Dengan Android Studio.
Membuat menu popup ini saya pelajari ketika membuat aplikasi 'browserku' pada postingan Membuat Aplikasi Android : Browser Internet Layaknya Opera Mini Menggunakan Android Studio.
Sebelumnya jika anda belum tahu apa itu menu Pop Up, ini adalah menu yang akan muncul bila anda memencet sebuah tombol atau objek, dimana letak menu ini akan muncul sesuai dengan letak objek yang di tekan. Agar tambah paham silahkan lihat beberapa contoh menu popup dari aplikasi-aplikasi android berikut ini :
Bagaimana sekarang anda pahamkan apa itu menu popup. Nah anda tentunya sudah sering melihat penerapan menu popup ini pada aplikasi-aplikasi besar. Pada contoh gambar di atas saya mengambilnya dari aplikasi Line, Google Drive, dan WhatsApp.
Persiapan untuk membuat menu popup ini hanya perlu aplikasi AndroidStudio tentunya. Selain itu yang tidak kala penting adalah kemauan anda untuk belajar.
Sebelum anda membuat menu popup ini ada baiknya anda buat terlebih dahulu menu atas pada android yang sudah saya buatkan postingannya di Cara Membuat Menu Atas atau Top Menu Pada Android Studio. Kenapa anda harus membuatnya, karena pada tutorial membuat menu popup ini kita akan menambahkannya pada menu atas yang telah kita buat.
Tapi tenang jika anda tidak ingin membuat menu atas, bisa langsung menambahkan objek yang akan menjadi objek klik nantinya. Objek ini bisa berupa button, image button, atau textView, intinya id pada objek itu beri "popup". Sesuai dengan id yang akan kita terapkan pada koding di bawah ini.
1. Buka project lama kita yaitu "Menu Atas" yang telah dibuat pada postingan Cara Membuat Menu Atas atau Top Menu Pada Android Studio.
2. Buat layout baru dengan nama "menu_popup" serta root tag isi "menu".
3. Sekarang anda punya layout baru bernama menu_popup.xml.
4. Isi menu_popup.xml dengan kode berikut.
<?xml version="1.0" encoding="utf-8"?>
<menu xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android"
android:layout_width="match_parent"
android:layout_height="match_parent">
<item android:id="@+id/menu_profile"
android:title="Profile"/>
<item android:id="@+id/menu_pesan"
android:title="Pesan"/>
<item android:id="@+id/menu_pengaturan"
android:title="Pengaturan"/>
<item android:id="@+id/menu_keluar"
android:title="Keluar"/>
</menu>
<menu xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android"
android:layout_width="match_parent"
android:layout_height="match_parent">
<item android:id="@+id/menu_profile"
android:title="Profile"/>
<item android:id="@+id/menu_pesan"
android:title="Pesan"/>
<item android:id="@+id/menu_pengaturan"
android:title="Pengaturan"/>
<item android:id="@+id/menu_keluar"
android:title="Keluar"/>
</menu>
5. Sekarang buka MainActivity.java anda dan isi dengan kode seperti di bawah ini.
package com.blogspot.codingrakitan.menuatas;
import android.annotation.SuppressLint;
import android.support.v7.app.AppCompatActivity;
import android.os.Bundle;
import android.view.MenuItem;
import android.view.View;
import android.view.Window;
import android.widget.ImageButton;
import android.widget.PopupMenu;
public class MainActivity extends AppCompatActivity {
private ImageButton imb_popupMenu = null;
@Override
protected void onCreate(Bundle savedInstanceState) {
super.onCreate(savedInstanceState);
//menghilangkan action bar
this.requestWindowFeature(Window.FEATURE_NO_TITLE);
getSupportActionBar().hide();
//menampilkan layout activity_main.xml
setContentView(R.layout.activity_main);
imb_popupMenu = findViewById(R.id.popup);
imb_popupMenu.setOnClickListener(new View.OnClickListener() {
@Override
public void onClick(View v) {
showPopupMenu(v);
}
});
}
@SuppressLint("ResourceType")
private void showPopupMenu(View v) {
PopupMenu popupMenu = new PopupMenu(this, v);
//menampilkan layout menu_popup.xml
popupMenu.inflate(R.layout.menu_popup);
popupMenu.show();
}
}
import android.annotation.SuppressLint;
import android.support.v7.app.AppCompatActivity;
import android.os.Bundle;
import android.view.MenuItem;
import android.view.View;
import android.view.Window;
import android.widget.ImageButton;
import android.widget.PopupMenu;
public class MainActivity extends AppCompatActivity {
private ImageButton imb_popupMenu = null;
@Override
protected void onCreate(Bundle savedInstanceState) {
super.onCreate(savedInstanceState);
//menghilangkan action bar
this.requestWindowFeature(Window.FEATURE_NO_TITLE);
getSupportActionBar().hide();
//menampilkan layout activity_main.xml
setContentView(R.layout.activity_main);
imb_popupMenu = findViewById(R.id.popup);
imb_popupMenu.setOnClickListener(new View.OnClickListener() {
@Override
public void onClick(View v) {
showPopupMenu(v);
}
});
}
@SuppressLint("ResourceType")
private void showPopupMenu(View v) {
PopupMenu popupMenu = new PopupMenu(this, v);
//menampilkan layout menu_popup.xml
popupMenu.inflate(R.layout.menu_popup);
popupMenu.show();
}
}
6. Coba run aplikasi menggunakan emulator anda. Tampilannya akan nampak seperti di bawah.
7. Jika anda berniat menambahkan aksi pada saat item menu di klik maka ubah method showPopupMenu seperti dibawah.
private void showPopupMenu(View v) {
PopupMenu popupMenu = new PopupMenu(this, v);
//menampilkan layout menu_popup.xml
popupMenu.inflate(R.layout.menu_popup);
//aksi klik
popupMenu.setOnMenuItemClickListener(new PopupMenu.OnMenuItemClickListener() {
@Override
public boolean onMenuItemClick(MenuItem item) {
switch (item.getItemId()) {
//ketika menu_profile di klik
case R.id.menu_profile:
//tuliskan aksi disini
break;
//ketika menu_pesan di klik
case R.id.menu_pesan:
//tuliskan aksi disini
break;
//ketika menu_pengaturan di klik
case R.id.menu_pengaturan:
//tuliskan aksi disini
break;
//ketika menu_keluar di klik
case R.id.menu_keluar:
//tuliskan aksi disini
break;
}
return false;
}
});
popupMenu.show();
}
PopupMenu popupMenu = new PopupMenu(this, v);
//menampilkan layout menu_popup.xml
popupMenu.inflate(R.layout.menu_popup);
//aksi klik
popupMenu.setOnMenuItemClickListener(new PopupMenu.OnMenuItemClickListener() {
@Override
public boolean onMenuItemClick(MenuItem item) {
switch (item.getItemId()) {
//ketika menu_profile di klik
case R.id.menu_profile:
//tuliskan aksi disini
break;
//ketika menu_pesan di klik
case R.id.menu_pesan:
//tuliskan aksi disini
break;
//ketika menu_pengaturan di klik
case R.id.menu_pengaturan:
//tuliskan aksi disini
break;
//ketika menu_keluar di klik
case R.id.menu_keluar:
//tuliskan aksi disini
break;
}
return false;
}
});
popupMenu.show();
}
Demikian postingan kali ini tentang acara membuat popupmenu di android studio semoga bermanfaat. Silahkan bagikan postingan ini jika dirasa bermanfaat.
Labels:
Android,
Android_Studio
Thanks for reading Cara Membuat Menu Popup Dengan Android Studio. Please share...!
0 Komentar untuk "Cara Membuat Menu Popup Dengan Android Studio"