Mohon untuk bersikap bijak dalam setiap menyikapi infomasi dan berita yang beredar di internet karena tidak semua berita itu benar, terkadang di salah gunakan oknum tertentu untuk membuat kekacauan dan fitnah

Turun Ke Pasar, Babinsa Madiun Imbau Pedagang dan Pembeli Gunakan Masker

BARITORAYAPOST.COM (Madiun) - Babinsa Koramil 0803/04 Jiwan, Kodim 0803/Madiun Sertu Sarin melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama pedagang pasar Tempel, Desa Ngetrep, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun, Sabtu (1/8/2020).

Dalam Komsosnya, Sertu Sarin bersama Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa mengimbau para pedagang patuhi protokol kesehatan, antisipasi penyebaran wabah Covid-19.

Kata Lettu Inf Misto selaku Plh Danramil Koramil 0803/04 Jiwan di bawah jajaran Kodim 0803/Madiun, para Babinsa rutin menjalani imbauan kepada masyarakat terutama di tiap-tiap wilayah binaan masing-masing.

“Disamping itu juga, Babinsa memberikan pemahaman untuk warga agar mematuhi protokol Kesehatan dari Tim Gugus tugas Covid-19 Kecamatan Jiwan," ujar Lettu Inf Misto.

lanjut Lettu Inf Misto, kegiatan Komsos Babinsa Sertu Sarin tersebut sekaligus mengimbau kepada pedagang untuk tetap memakai masker, apabila ada yang berbelanja tidak memakai masker agar saling mengingatkan dan saling menjaga guna memutus rantai penyebaran covid-19.

“Pada kegiatan Komsos Babinsa Sertu Sarin juga, mengimbau kepada pedagang untuk tetap mengunakan masker dan memperhatikan kebutuhan masyarakar agar tidak ada kelangkaan bahan pokok sembako," pungkasnya. (Pendim 0803).

Hari Raya Idul Adha 1441 H, Kodim 0803/Madiun Potong Hewan Qurban Sapi

BARITORAYAPOST.COM (Madiun) - Merayakan Idul Adha 1441 H, Kodim 0803/Madiun melaksanakan penyembelihan hewan qurban di Lapangan Gajah Mada, Kelurahan Mojorejo, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jumat (31/7/2020) pagi. Hewan yang disembelih diantaranya 1 ekor Sapi dan 3 ekor Kambing.

Komandan Kodim 0803/Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos., mengatakan, perayaan Idul Adha 1441 H jadikan hikmah sebagai momentum peningkatan ketaqwaan dan semangat rela berkorban guna mendukung tugas pokok TNI AD.

Lebih lanjut Dandim menyampaikan, penyembelihan hewan qurban adalah sebagai bentuk ketaqwaan dan keimanan kepada Allah SWT.

“Berqurban juga melatih keikhlasan kita semua, dan tanpa kita sadari dengan berqurban kita juga meringankan beban masyarakat kurang mampu,” katanya.

“Daging qurban kita utamakan untuk diberikan kepada masyarakat kurang mampu disekitar Makodim 0803/Madiun. Semoga dengan kita laksanakan penyembelihan hewan qurban ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” imbuh Letkol Czi Nur Alam Sucipto. (Pendim 0803).
Back To Top