Mohon untuk bersikap bijak dalam setiap menyikapi infomasi dan berita yang beredar di internet karena tidak semua berita itu benar, terkadang di salah gunakan oknum tertentu untuk membuat kekacauan dan fitnah

Kasdim Pati pimpin tim Wasgiat Ketatalaksanaan Binter ke seluruh Koramil jajarannya

BARITORAYAPOST.COM (Kodim Pati) - Untuk memastikan seluruh kegiatan Ketatalaksanaan Pembinaan Teritorial Triwulan III Tahun Anggaran 2020 terlaksana dengan baik, Kodim 0718/Pati mulai hari ini melaksanakan kegiatan pengawasan kegiatan yang dipimpin oleh Kepala Staf Kodim Pati Mayor Inf Much. Sholihin, S.Ag, M.Si.

Kegiatan yang dimulai hari ini senin tanggal 3 Agustus 2020, Tim Wasgiat Ketatalaksanaan Binter yang berjumlah 5 orang rencana akan menyambangi 6 Koramil yakni dimulai dari Koramil 15/Batangan, Koramil 16/Jaken, Koramil 05/Jakenan, Koramil 17/Pucakwangi, Koramil Winong dan terahir Koramil 02/Juwana.

“Dengan pengawasan yang dilaksanakan secara rutin oleh Tim diharapkan seluruh kegiatan pembinaan Teritorial yang dilaksanakan oleh jajaran Kodim 0718/Pati melalui 21 Koramil yang tersebar diseluruh wilayah Kabupaten Pati agar dapat berjalan sesuai rencana,” Hal ini disampaikan oleh Perwira Seksi Teritorial Kodim 0718/Pati Kapten Inf Kusmiyanto saat mendampingi Kasdim Pati dalam kegiatan tersebut.



Sementara itu Kepala Staf Kodim 0718/Pati Mayor Inf Much. Sholihin, S.Ag, M.Si dalam kegiatan wasgiat di enam Koramil yang dikunjungi hari ini mengatakan, “Ini adalah salah satu upaya dan fungsi kita sebagai staf salah satunya adalah untuk melaksanakan kontrol serta pengawasan tentang semua kegiatan pembinaan teritorial yang dilaksanakan oleh rekan-rekan dijajaran Koramil,”Ujar Mayor Sholihin.

“Kegiatan wasgiat seperti ini sudah kita laksanakan setiap triwulan dan rencana pada triwulan III ini akan kita laksanakan selama empat hari yang kita mulai hari senin (3/8) sampai dengan kamis (6/8), karena mengingat wilayah Kabupaten Pati yang cukup luas sehingga dengan ketersediaan waktu yang ada kita manfaatkan semaksimal mungkin,”Sambung Kasdim.

Dia juga menjelaskan bahwa pengawasan kegiatan tersebut  difokuskan pada pemeriksaan data-data yang berada di seluruh Koramil sejajaran Kodim Pati meliputi data Pengumpulan data teritorial, data analisa kejadian, penyusunan rencana kegiatan Binter dan laporan kegiatan Binter. (Snpt/Pendim).

Kodim Pati serahkan hewan kurban kepada Ponpes Al Aqrom desa Banyu Urip kecamatan Margorejo

BARITORAYAPOST.COM (Pati) - Dalam rangka Hari Raya IDUL ADHA 1441 HIJRIYAH, Kodim 0718 Pati melaksanakan pemotongan satu ekor sapi yang rencana akan dibagikan kepada kaum dhuafa sekitar Markas Kodim Pati. 

Dalam proses pemotongan hewan kurban ada yang berbeda dengan tahun lalu. Kalau pada tahun 2019 silam pemotongan hewan kurban dilaksanakan di rumah dinas Komandan Kodim 0718 Pati, namun pada tahun 2020 kali ini pemotongan hewan kurban dilaksanakan di PONPES AL AQROM desa Banyu Urip kecamatan Margorejo Kabupaten Pati.



Penyerahan hewan kurban berupa satu ekor sapi diserahkan melalui perwakilan Kodim 0718 Pati Sertu Hartadi yang merupakan Ustadz Kodim Pati yang diserahkan langsung kepada Pimpinan Ponpes Al Aqrom KH MUHROMIN dan langsung dilaksanakan proses penyembelihan pagi tadi mulai pukul 07.00 wib. Minggu,(02/08/2020). 


Pemotongan hewan kurban milik Kodim 0718 Pati ini sengaja disalurkan melalui pondok pesantren Al Aqrom. Menurut Komandan Kodim 0718 Pati Letkol Czi Adi Ilham Zamani yang disampaikan melalui Ustadz Hartadi, bahwa penyaluran kurban melalui Ponpes Al Aqrom adalah untuk menambah keberkahan serta pengelolaan dalam penyaluran daging kurban yang dipercayakan kepada pondok pesantren karena dirasa lebih tepat dan nantinya akan langsung dibagikan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

"Dengan pengelolaan melalui Pondok Pesantren ini agar menambah keberkahan dalam berkurban karena kami yakin pembagiannya akan lebih tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan,"



"Setelah dilaksanakan pemotongan, rencana pendistribusian daging kurban dilaksanakan siang ini juga setelah proses pemotongan kepada masyarakat disekitar pondok pesantren dan masyarakat sekitar Markas Kodim Pati," Ujar Ustadz Hartadi.(Snpt.pendim)
Back To Top